Thursday 13 June 2013

Hakikat Manusia dan Keingintahuannya

Manusia merupakan makhluk yang paling sempurna di antara makhluk ciptaan Tuhan yang lain. Yang menjadikan alasan manusia adalah makhluk yang paling sempurna diantara makhluk lainnya karena manusia mempunyai akal dan pikiran. Itulah yang membedakan kita sebagai manusia berbeda dengan makhluk penghuni bumi yang lain. Akan tetapi, manusia juga mempunyai keterbatasan fisik seperti ukuran, kekuatan, kecepatan, dan pancaindera bila dibandingkan dengan makhluk yang lain.

Manusia memiliki naluri, nalari, dan nurani. Dengan adanya sifat nalari, manusia dapat melakukan penalaran berdasarkan pemikirannya yang bersifat logis dan analisis. Berbeda halnya dengan binatang yang hanya mempunyai naluri seperti cara memperoleh makanan, proses berkembang biak, dan upaya mempertahankan dirinya dari pemangsa.

Rasa ingin tahu manusia akan sesuatu hal terus berkembangsedangkan makhluk yang lain rasa keingintahuannya tidak akan berkembang/monoton. Secara sederhana perkembangan rasa ingin tahu dimulai dari pertanyaan apa?  tentang sesuatu yg terjadi, lalu dilanjutkan dengan pertanyaan bagaimana? dan mengapa?

·        Dampak positifnya   :         Manusia akan terus berkembang dengan cara terus mencari tahu apa yang ada dipemikirannya.
·        Dampak negatif        :         Manusiaterus mencari tahu hal yg melebihi patas kemampuannya/melebihi kidratnya sebagai manusia.

0 comments:

Post a Comment